Salak adalah ibu kota Kabupaten Pakpak Bharat. Kota Salak jauh berbeda dengan kota-kota besar lain di Indonesia. Sebagai kabupaten baru memang wajar kota ini belum begitu jauh menunjukkan adanya kemajuan.
Jangan harap menginap di hotel berbintang di kota ini, atau jika ingin berbelanja di pusat perbelanjaan seperti di mal-mal mewah atau ingin menyewa sebuah apartemen mewah. Satu-satunya Hotel yang ada masih tergolong kelas melati yaitu Hotel Lolona, dan satu-satunya pusat perbelanjaan adalah pasar (onan) Salak yang beroperasi hanya sekali dalam seminggu yaitu setiap hari Kamis.
Kota salak masih tergolong kecil, kota yang sederhana yang dihuni dengan jumlah penduduk dan data lain bisa dilihat disini.
Inilah kota Salak sebagai citra pembangunan di Kabupaten Pakpak Bharat. Sejauh mana kesungguhan membangun di Kabupaten Pakpak Bharat yang telah berumur 8 tahun bisa diukur dari keberadaan kota ini sebagai ibu kota kabupaten.
Memang bagi orang yang baru pertama kali berkunjung ke Salak mungkin akan ada perasaan terkejut, tidak menyangka keadaan yang ada jauh dari yang dibayangkan. Namun jika dibandingkan dengan sebelum mekarnya Kabupaten Pakpak Bharat tahun 2003 lalu, kota Salak telah mengalami kemajuan "luar biasa" terutama pembangunan fisik seperti jalan dan sarana pendidikan dan pertambahan jumlah penduduk.
Pusat Pasar Salak, satu-satunya Pusat perbelanjaan di Ibu Kota Pakpak Bharat yang beroperasi sekali seminggu
0 comments:
Post a Comment